Bagikan :  

Kesuksesan presentasi dinilai dari seberapa jauh Anda mampu membuat peserta terlibat pada konten Anda. Hal ini memerlukan konsentrasi penuh dari para audiens. Berikut tips seperti yang disadur oleh DoctorSlide.com.


  • Perbanyak Penggunaan Kata "Kita" 

Dibandingkan apabila Anda hanya menggunakan kata "Saya" akan jauh lebih baik untuk menggunakan kata benda yang menunjukkan kebersamaan/kedekatan dengan para peserta yakni kata "Kita" pada saat Anda melakukan presentasi produk maupun jasa.


  • Melontarkan Fakta Menarik

Anda dapat mengarahkan konsentrasi para peserta pada topik Anda dengan menggunakan beberapa frasa pembuka yang mengarahkan ke fakta-fakta menarik terkait konten presentasi yang Anda bawakan:

  • Tahukah Anda bahwa ....?
  • Penelitian menunjukkan bahwa ....
  • Pernah suatu kali saya membaca bahwa ....
  • Ada hal yang mengejutkan dimana ....
  • Ternyata lebih dari ....


  • Mengarahkan Pertanyaan

Anda dapat melibatkan peserta dengan mengenal nama mereka terlebih dahulu dan kemudian mengajukan pertanyaan spesifik terhadap dirinya di forum presentasi tersebut, sebagai contoh:

  • Bu Shinta, saya yakin Anda punya banyak pengalaman menarik. Bagaimana komentar Anda terkait hal ini?
  • Mungkin Bapak Danny bisa menjawab pertanyaan tersebut? 
  • Angkat tangan Anda apabila pernah mengalami ....?
  • Berapa banyak dari Anda yang pernah ...?
  • Bisakah Anda berdiskusi singkat dengan teman di samping Anda terkait ...?


  • Cara Diplomasi 

Diplomasi merupakan suatu cara untuk melontarkan argumen yang Anda percaya dapat mempengaruhi pemahaman para peserta. Anda dapat menggunakan beberapa kalimat pembuka berikut sebagai jalur untuk berdiplomasi dengan peserta.

  • Ini hal yang sangat baru bagi kita semua.
  • Ini dapat menjadi hal yang sulit bagi kita semua.
  • Saya selalu percaya bahwa..
  • Saya cenderung berpikir bahwa ...
  • Bagi saya, topik ini terlihat ...
  • Kita semua selalu dihadapkan pada dua pilihan ....


  • Membangun Relasi

Anda dapat menggunakan beberapa kalimat penghubung yang menciptakan koneksi antara Anda dengan para peserta:

  • Saya tahu apa yang Anda pikirkan saat ini.
  • Saya percaya bahwa setiap orang disini ...
  • Kita tidak perlu menghiraukan permasalahan terkait ...
  • Kita semua perlu berpikir keras terkait ...
  • Itulah mengapa Anda sangat penting hadir disini dan ...


  • Klarifikasi Kejelasan
  • Apakah Anda sudah jelas?
  • Apakah ada yang kurang jelas?
  • Apakah ada pertanyaan?
  • Sudah cukup paham dengan statistik di slide ini?
  • Apabila Anda perlu diskusi lebih lanjut, berikut nomor saya seperti yang tertera di slide Powerpoint ini.


Demikian kiat-kiat dari DoctorSlide.com yang dapat Anda gunakan untuk melibatkan para peserta Anda agar lebih memperhatikan presentasi Anda. Jangan lupa persenjatai diri Anda dengan slide presentasi yang baik dengan penggunaan kata-kata singkat padat jelas serta desain slide presentasi menarik. Jangan sungkan menghubungi kami untuk bantuan desain slide presentasi lebih lanjut.

Jika Anda menyukai artikel kami, bantu kami untuk menyebarluaskan pengetahuan ini via jejaring sosial (Facebook, Twitter, Google+, dan LinkedIn) thanks a bunch and have a nice day! :)

Bagikan :  


Tips dan Trik Lainnya


0%
Uploading