Bagikan :  

Pertama-tama Anda harus mengetahui terlebih dahulu bagaimana karakteristik para audiens Anda secara umum, sehingga dapat menyesuaikan sekiranya metode pembuka seperti apa yang cocok untuk dibawakan.

1. Memberikan Fakta 

Fakta unik yang jarang diketahui oleh publik dan bersifat bombastis sangat disukai oleh para audiens.

Contoh: "80% dari seluruh penduduk Jakarta pernah bepergian ke luar negeri" atau "Salah satu piano termahal di dunia terdapat di Jakarta". Gunakan metode fakta ini ketika Anda membawakan suatu presentasi yang bersifat memberitahu sesuatu hal yang baru contohnya company updates. Jangan lupa untuk menggunakan kalimat penghubung yang tepat setelah mengutarakan fakta tersebut agar terlihat benang merah yang jelas, "Melihat fakta tersebut, kami dari perusahaan ABC berkomitmen ..."


2. Mengarahkan Partisipasi 

Untuk memastikan perhatian audiens difokuskan kepada Anda, pergunakan metode pertanyaan retoris (pertanyaan yang jawabannya "ya" atau "tidak") dan minta audiens untuk mengangkat tangan sebagai lambang setuju. 

Contoh yang diangkat tim DoctorSlide adalah "Angkat tangan Anda jika setuju bahwa menikah adalah suatu kewajiban". Tidak ada indikasi bahwa jumlah audiens yang mengangkat tangan menandakan kesuksesan, akan tetapi Anda dapat mengulik lebih lanjut dari jumlah tersebut dengan berkata seperti "Wah saya kagum dengan sebagian besar dari Bapak/Ibu yang ternyata pro pernikahan disini, sama seperti halnya saya dari perusahaan ABC..." Jangan lupa untuk selalu memastikan pertanyaan 'angkat tangan' ini sesingkat dan semudah mungkin untuk dipahami.


3. Quote Terkenal

Anda dapat mengambil ungkapan-ungkapan dari orang terkenal yang biasanya sudah sering didengar oleh masyarakat umum dan membangun rasa semangat. Sama seperti contoh dari DoctorSlide berikut yang mengambil quote "Stay hungry, stay foolish" yang dapat Anda improvisasi lebih lanjut dalam percakapan dengan audiens seperti "Saya yakin quote ini sudah sering Anda dengar dan inilah mengapa membuat saya yakin Anda hadir di ruangan ini untuk terus belajar seperti Alm. Steve Jobs"


4. Meluruskan Tujuan 

Terkadang agar audiens dapat fokus kepada Anda, perlu diluruskan tujuan mengapa mereka harus hadir di sana dan mendengar presentasi Anda secara saksama. Kalimat yang bisa coba digunakan adalah "Pagi ini kita akan mendengarkan berbagai kisah menarik mengapa pengusaha yang kami bina dapat sukses dengan gemilang..." atau "Dalam 20 menit ke depan, Anda akan menelusuri berbagai tips menarik bagaimana berbicara dengan lantang di muka umum". Tips DoctorSlide adalah jangan pernah menghilangkan faktor audiens dalam mengemukakan tujuan, jangan terlalu fokus pada diri sendiri, melainkan fokus pada tujuan yang ingin diraih audiens (baca lebih lanjut di Blog Konten Slide Presentasi Harus Fokus Pada Audience)


5. Berita Terkini 

Berbagai berita hangat terjadi di seluruh pelosok negeri. Anda dapat mengangkat berita terhangat yang dapat dikaitkan dengan presentasi Anda, contohnya "Tadi malam, 3 Negara Asia bersatu padu melawan korupsi dalam konferensi XYZ, hal ini sungguh membangkitkan semangat kami untuk kembali meneruskan jejak audit ketat tanpa pandang bulu"


6. Cerita 

Semua orang suka mendengar cerita, terlebih cerita yang menarik dan humoris ataupun yang mengejutkan. Anda dapat mengangkat cerita nyata yang berasal dari kehidupan Anda, selebritis terkenal, maupun cerita humor yang Anda rasa sesuai dengan topik presentasi Anda. Contoh DoctorSlide adalah mengangkat cerita Adam dan Hawa yang dapat diteruskan menjadi pembuka suatu topik keagamaan ataupun presentasi tentang kesehatan reproduksi.


Demikian 6 tips jitu dalam membuka presentasi Powerpoint, Keynote ataupun Google Slide Anda. Jangan lupa untuk selalu imbangi dengan desain slide presentasi memukau. Jangan sungkan untuk berkonsultasi lebih lanjut dengan DoctorSlide.com dan jadikan komunikasi sebagai jalur utama kesuksesan dalam hidup Anda!

Jika Anda menyukai artikel kami, bantu kami untuk menyebarluaskan pengetahuan ini via jejaring sosial (Facebook, Twitter, Google+, dan LinkedIn) thanks a bunch and have a nice day! :)

Picture courtesy: owned by DoctorSlide

Bagikan :  


Tips dan Trik Lainnya


0%
Uploading